"Ingin meningkatkan traffic pengunjung dan popularity web anda secara cepat dan tak terbatas...? ...Serahkan pada saya..., Saya akan melakukannya untuk anda GRATIS...! ...Klik disini-1 dan disini-2"

Selasa, 07 April 2009

Pondok Pesantren al-Qur'an Nurul Huda (PPNH) Singosari

Dalam sejarahnya, Pondok Pesantren Al Qur’an Nurul Huda berdiri pada tahun 1973 M atas dasar tuntutan dan dorongan kondisi bacaan Al Qur’an di masyarakat yang masih cukup memperihatinkan. Bahkan untuk mencari sosok Hafidz (orang yang hafal Al Qur’an) pada saat itu sangat sulit sekali. Berangkat dari kondisi yang demikian itulah, kemudian pondok Pesantren Al Qur’an Nurul Huda berkembang dan mendapat dukungan positif dan kepercayaan dari masyarakat luas. Dukungan tersebut berasal dari para Kyai, Ulama, Tokoh Masyarakat, serta masyarakat sekitar agar Pondok Pesantren Al Qur’an Nurul Huda dapat membantu memperbaiki kondisi masyarakat menjadi lebih baik dan ideal terutama dalam hal keilmuan Al Qur’an sesuai ajaran nilai luhur agama Islam.

Selanjutnya, Al Marhum Al Maghfurlah KH. Abdul Manan Syukur, selaku pendiri dan pengasuh pertama bekerja keras mengembangkan Pondok Pesantren Al Qur’an Nurul huda sesuai dengan cita-cita dasarnya. Untuk itu, beliau berusaha dan berupaya dengan berbagai macam cara untuk membina pengajaran Al Qur’an dalam lingkungan pesantren, serta di beberapa daerah sekitar pesantren melalui Khotaman Al Qur’an dan majlis tadarus Al Qur’an. Dampaknya, Pondok Pesantren Al Qur’an Nurul Huda lebih dikenal masyarakat dan perkembangannya sangat menonjol dan pesat, sehingga akhirnya Pondok Pesantren Al Qur’an Nurul Huda mampu menjadi mercusuar Al Qur’an bagi masyarakat sekitar.
Selain itu, Pesatren Nurul Huda juga menaruh perhatian besar terhadap perkembangan bidang pendidikan secara umum. Hal ini dibuktikan dengan diselenggarakannya kegiatan-kegiatan edukatif non Al Qur’an informal seperti keterampilan (kursus khitobah, menjahit, dan tata boga), kesenian (sholawat, terbang al banjari, kaligrafi, dan tahsinul qiro’ah) hingga madrasah diniyah dan kelas Takhossus kitab kuning. Sementara untuk kegiatan formal, Pondok Pesantren Nurul Huda mendorong dan membuka lebar kesempatan kepada santri untuk mengikuti kegiatan di lembaga-lembaga pendidikan formal yang ada di sekitar pesantren, mulai dari tingkat dasar sampai perguruan tinggi.
Maka berdasarkan kesadaran dan pemikiran inilah Pondok Pesantren Al Qur’an Nurul Huda di usia yang sudah dewasa ini berupaya mengembangkan dan menyelenggarakan pendidikan yang lebih luas dengan berbagai macam unit pendidikan untuk berperan lebih mantap menghasilkan generasi berkualitas, pandai dalan al Qur’annya, tekun ibadahnya. Singkatnya “Mencetak Generasi Qur’ani yang Berwawasan dan Berakhlaqul Karimah“.



Pondok Pesantren Al Qur’an Nurul Huda diasuh dan dikembangkan secara profesional dengan menerapkan pola terpadu berdasarkan nilai-nilai salaf yang telah ditanamkan sejak awal oleh Al Maghfurlahuma KH. ABDUL MANAN SYUKUR dan NYAI HJ. UMI HASANAH sebagai pendiri dan pengasuh pertama. Saat ini, tongkat estafet dilanjutkan oleh dzurriyah beliau, yaitu:
* Agus H. Muhammad Khoirul Amin
* Agus H. Ibnu Hamdun S. Pd.I
* Agus Ahmad Nur Junaidi, S. Pd.I., Msi
* Ning Hj. Ummu Zahro
* Ning HJ. Nailul Mufarrohah
* Ning Musyarofah, S. Ag
* Ning Nur Lailiyah, S. Ag., M.A

Situs : http://ppnh.wordpress.com/ atau http://forum.ulinnuha-singosari.com/
Friendster: http://profiles.friendster.com/99163708 (resmi?) atau yang lama http://profiles.friendster.com/93158995#
Facebook: http://www.facebook.com/group.php?gid=102271609148
http://www.facebook.com/group.php?gid=114665148131

Alamat: Jl Kramat No 71 Telp 450261 KodePos 65153 Singosari, Malang, Jawa timur

15 komentar:

  1. ada yg lulusan PPNH?
    walaupun gue disana cuman setahun,tapi gw pernah punya temen2 yg ga mungkin gue lupain.

    BalasHapus
  2. ass....
    Q juga ga akan lupain temen2Q yg di di PPNH banyak kenangan yang tak terlupakan

    BalasHapus
  3. kapan festival sholawat dilaksanakan?

    BalasHapus
  4. Assalamu'alaikum....
    Nurul Huda akan selalu ada di hati kami...
    CayoW3x...pesantrenQ

    BalasHapus
  5. hai alumnus enha salama hangat dari aqu aulia rahman di kalimanta selatan angkatan 2000

    BalasHapus
  6. ,qw mengatakan
    ,low d eNHa i2 asyik bgt

    BalasHapus
  7. DEWI LULUK KAROMAH14 Agustus 2011 pukul 22.49

    AQ juga alumni ENHA lho !!angkatan 1992.
    Salam kenal dari aq n salam kangennn buat yang dah kenal aq.

    wassalam
    DEWI LULUK KAROMAH PASURUAN

    BalasHapus
  8. kalau bisa PP NH buat wibesite lengkap,

    BalasHapus
  9. dulur.., saya tanya. informasi pendaftaran santri baru PPNH itu g mana caranya..?? terus syahriyah per bulan berapa..?? soalnya saya punya temen yang cari ponpes hafidz di malang.., sukron..

    BalasHapus
  10. alumnus eNHa Salm Sejahtera...smoga para hafidz dan hafidhoh ilmunya bermanfaat bagi umat,teman2 smua yang di sana belajarlah dan jangan menyerah.

    BalasHapus
  11. apa pp NH gak punya blog sendiri?

    BalasHapus
    Balasan
    1. kayanya belum ada atau tidak pernah diupdate.

      Hapus
  12. bolehkah nyantri di NH bagi yamh sudah kerja?

    BalasHapus
  13. teman-teman seperjuanganku kemana semua ya sekarang!!!!

    BalasHapus