Barangkali ada netter yang mungkin belum mengetahui info sederhana ini, jelasnya saya ingin berbagi informasi saja ya, apakah anda suka merasa penasaran dengan identitas salah satu pemilik website atau blog yang misterius, atau bagi para si empu yang tidak menjelaskan biodatanya di halaman about hehe, nah caranya gampang, kita cuman perlu lookup kepemilikan domainnya saya, namun tentu saja cara ini tidak berlaku untuk Addon domain ya, mis. Blogspot, .wordpress, .blogsome, .blogdetik, .dagdigdug, dll. nah langsung aja ke TKP:
Who is adalah salah satu cara untuk mengetahui identitas pemilik/ registrar suatu domain. Ada tools atau website yang menyediakan Who is tool yang gratis maupun berbayar. Namun kali ini saya ingin membagi info simple/ mudah saja untuk mengetahui whos is secara cepat, yaitu dari browsing, anda hanya perlu mengcopy-paste url berikut:
http://www.webiihost.com/showwhois.php?domain=
Nah diujungnya itu silakan anda tulisan nama domain yang ingin anda ketahui identitas pemiliknya, namun tanpa “www” ya, misal contoh:
http://www.webiihost.com/showwhois.php?domain=potter.com
Memanfaatkan fasilitas WhoIs yang disediakan oleh Webiihost ini juga tidak hanya domain untuk domain lookup domain internasional, tapi juga lokal (.ID). Metode ini tidak berlaku juga jika si pemilik domain (Internasional) tersebut menyembukan identitasnya supaya tidak dapat diketahui (di lock), tentu saja memerlukan langkah yang lebih kompleks lagi mungkin.
Selamat mencoba!
http://cumamodalklik.blogspot.com/2010/05/cek-domain-web-untuk-mengetahui-scam.html
aq dah coba bos tapi malah dapet ini
BalasHapusWarning: implode() [function.implode]: Invalid arguments passed in /home/webiihst/public_html/whois/whois.php on line 126
heemm post kurang mantep deh...
ada link lain nga selain diatas
trims
kalo belum dimasukin nama domainnya, ya, muncul gitu. masukin nama domainnya.
BalasHapus